- MAN 4 Bantul Gelar Lomba Mural dalam Rangka Peringatan Hari Bumi
- MAN 4 Bantul Tunjukkan Kepedulian Lingkungan di Hari Bumi Lewat Aksi Bersih Massal
- Peringati Hari Bumi 2025, MAN 4 Bantul Tanam Pohon Matoa Dukung Inisiatif Kemenag
- MAN 4 Bantul Peringati Hari Bumi ke-55 dengan Apel dan Amanat Ecotheology
- Aksi Cinta Lingkungan Siswa MAN 4 Bantul: Ubah Sampah Jadi Kompos Lewat Program P5RA
- Gencarkan Sosialisasi, Tim P5RA MAN 4 Bantul Dorong Pengolahan Sampah Organik
- MAN 4 Bantul Gelar Apel Peringatan Hari Kartini: Kobarkan Emansipasi, Junjung Tinggi Literasi
- Perkemahan Wiyata Wira Adikara MAN 4 Bantul Sukses Digelar
- Pentas Seni Memukau Jadi Puncak Malam Keakraban Kemah Wiyata Wira Adikara MAN 4 Bantul
- Perkemahan Wiyata Wira Adikara MAN 4 Bantul Dibekali Pelatihan Damkar
Pentas Seni Memukau Jadi Puncak Malam Keakraban Kemah Wiyata Wira Adikara MAN 4 Bantul

Keterangan Gambar : Pentas Seni Memukau Jadi Puncak Malam Keakraban Kemah Wiyata Wira Adikara MAN 4 Bantul
Bantul (MAN 4 Bantul) - Malam Sabtu di Bumi Perkemahan Lindhu Gedhe berubah menjadi malam penuh kehangatan dan semangat kebersamaan saat seluruh peserta Perkemahan Wiyata Wira Adikara MAN 4 Bantul menggelar acara Malam Keakraban. Kegiatan yang digelar di lapangan utama ini menjadi salah satu momen paling ditunggu dalam rangkaian kemah, dengan rangkaian acara api unggun dan pentas seni dari para siswa.
Api unggun yang menyala terang menjadi simbol semangat, persaudaraan, dan kebersamaan di antara para peserta kemah. Acara dipimpin langsung oleh Supartiningsih, selaku pembina Pramuka MAN 4 Bantul, yang juga memberikan pesan-pesan inspiratif kepada para siswa untuk terus menyalakan semangat kebersamaan, saling menghargai, dan mengembangkan diri.
“Malam ini bukan sekadar tentang menyalakan api unggun, tapi juga menyalakan semangat persaudaraan dan menunjukkan bahwa setiap siswa punya potensi luar biasa yang bisa dibagikan dan dikembangkan bersama,” ujar Supartiningsih dalam sambutannya.
Baca Lainnya :
- Perkemahan Wiyata Wira Adikara MAN 4 Bantul Dibekali Pelatihan Damkar 0
- MAN 4 Bantul Dukung Aksi Tanam Satu Juta Pohon Matoa di Tengah Kegiatan Perkemahan0
- Pramuka MAN 4 Bantul Gembleng Jiwa Kepemimpinan dan Kemandirian Lewat Kemah Wiyata Wira Adikara 0
- Upaya Peningkatan Mutu, Lima Guru MAN 4 Bantul Ikuti Diklat Pembelajaran Mendalam 0
- Semarak Hari Pertama Masuk, MAN 4 Bantul Gelar Apel dan Halalbihalal Penuh Kehangatan0
Setelah prosesi api unggun, acara dilanjutkan dengan pentas seni dari masing-masing sangga, yang menampilkan berbagai kreativitas siswa mulai dari tari tradisional, vokal solo, drama pendek, puisi, hingga penampilan musik sederhana. Setiap penampilan mendapat sambutan hangat dan meriah dari seluruh peserta, menciptakan suasana penuh tawa, semangat, dan kebanggaan.
Malam keakraban ini menjadi wadah ekspresi bakat dan minat siswa, sekaligus mempererat ikatan antaranggota pramuka MAN 4 Bantul dalam suasana penuh kekeluargaan. (lel/ica)
