- MAN 4 Bantul Bekali Siswa Kelas XII dengan Ujian Praktik Perawatan Jenazah
- WFO Ramadan Berkah: Dedikasi Guru dan Pegawai MAN 4 Bantul di Bulan Suci
- Gebyar Ramadan MAN 4 Bantul Hadirkan Kompetisi KURMA yang Meriah dan Inspiratif
- Prestasi Gemilang, MAN 4 Bantul Pimpin Daftar Lulusan SNBP Terbanyak Tingkat Madrasah di Bantul
- Tutup Kegiatan Ramadan, MAN 4 Bantul Salurkan Zakat Fitrah untuk Sesama Bantul (MAN 4 Bantul)
- MAN 4 Bantul Syiar Ramadhan dengan Video Kajian Pendek “KUKIS” di Media Sosial
- Tim PAI MAN 4 Bantul Sosialisasikan Kegiatan Ramadhan, Siswa Siap Sambut Bulan Penuh Berkah
- Semarak Ramadhan, MAN 4 Bantul Gelar Pesantren Ramadhan dengan Beragam Kegiatan Keislaman
- MAN 4 Bantul Gelar Sosialisasi Pemilihan Peminatan, Siswa Kelas X Siap Tentukan Masa Depan
- Siswa Kelas XII MAN 4 Bantul Jalani Ujian Praktik Keagamaan sebagai Bekal Sebelum Kelulusan
MAN 4 Bantul Gandeng Satu Pondok Mitra Lagi

Keterangan Gambar : Kepala Manembayo temui para pengasuh pondok mitra
Bantul (MAN 4 Bantul) – Dalam rangka meningkatkan layanan pendidikan bagi siswanya, MAN 4 Bantul Yogyakarta (Manembayo) menggandeng satu pondok mitra lagi. Pondok yang baru bergabung yaitu Pondok Pesantren Thariqul Jannah yang terletak di Umbul Harjo Kota Yogyakarta. Pondok tersebut menerima santri mulai dari tingkat SD hingga mahasiswa. Sebelumnya Manembayo sudah bermitra dengan 9 pondok pesantren lainnya yang berada di sekitar madrasah.
Dalam rapat koordinasi Manembayo dengan para pengasuh pondok mitra pada Sabtu (28/01/23) di aula mdarasah, terdapat satu undangan tambahan. Ia adalah Kyai Faizin pengasuh pondok Thariqul Jannah. Hadirnya Kyai Faizin dalam rangka pengesahan kerjasama antara Manembayo dengan pondok pesantren Thariqul Jannah. Selain itu juga sebagai perkenalan dengan pondok mitra lainnya. Dalam rapat koordinasi tersebut membahas tentang persiapan penerimaan peserta didik baru yang akan dibuka mulai Bular Maret 2023.
Kepala Manembayo Singgih Sampurno menjelaskan bahwa bermitranya madrasah yaitu dalam rangka memberikan layanan bagi siswanya. Banyak siswa yang datang ke Manembayo ingin memperdalam ilmu agama, namun kegiatan belajarnya terbatas. Sehingga bermitra dengan pondok pesantren menjadi solusi. Selain itu juga bagi siswa yang jauh bahkan dari luar daerah lebih baik tinggal di pondok pesantren dari pada menyewa rumah. “Kami tenang jika siswa yang jauh rumahnya tinggal di pesantren dari pada sewa rumah. Karena denga begitu ia dapat memperdalam ilmua keagamaan,” jelas Singgih. (uun)
Baca Lainnya :
- MAN 4 Bantul Puji BRC yang Luncurkan Kegiatan Forbie0
- Ikuti Pelatihan Kewirausahaan, Siswa MAN 4 Bantul Bertemu Pengusaha dari Kalangan Mahasiswa0
- Tandai Siswa Program SKS, Kepala MAN 4 Bantul Pasang Label di Meja0
- MAN 4 Bantul Tentukan 10 Siswa Progam SKS Angkatan Ke-30
- Pancing Antusias Siswa, Guru MAN 4 Bantul Gunakan Metode Storytelling dalam Belajar SKI0
