- MAN 4 Bantul Syiar Ramadhan dengan Video Kajian Pendek “KUKIS” di Media Sosial
- Tim PAI MAN 4 Bantul Sosialisasikan Kegiatan Ramadhan, Siswa Siap Sambut Bulan Penuh Berkah
- Semarak Ramadhan, MAN 4 Bantul Gelar Pesantren Ramadhan dengan Beragam Kegiatan Keislaman
- MAN 4 Bantul Gelar Sosialisasi Pemilihan Peminatan, Siswa Kelas X Siap Tentukan Masa Depan
- Siswa Kelas XII MAN 4 Bantul Jalani Ujian Praktik Keagamaan sebagai Bekal Sebelum Kelulusan
- MAN 4 Bantul Gelar Apel Khidmat Peringati Hari Penegakan Kedaulatan Negara 2025
- Sambut Ramadhan Penuh Berkah, MAN 4 Bantul Gelar Halal bi Halal Penuh Haru
- Mantapkan Kualitas Pendidikan, MAN 4 Bantul Review Kurikulum 2025/2026
- Dukung Pendidikan, MAN 4 Bantul Fasilitasi Mahasiswa UNY Dalam Observasi Pembelajaran
- Ujian Madrasah MAN 4 Bantul Berjalan Lancar, Siswa Semakin Serius dan Antusias
Prestasi Gemilang MAN 4 Bantul di Final MARCO#3 Kabid Penmad DIY Beri Apresiasi Tinggi

Keterangan Gambar : Prestasi Gemilang MAN 4 Bantul di Final MARCO#3 Kabid Penmad DIY Beri Apresiasi Tinggi
Bantul (MAN 4 Bantul) - Final Manembayo Research Competition (MARCO#3) yang digelar oleh MAN 4 Bantul berlangsung meriah di Aula MAN 4 Bantul pada Sabtu (18/01/2025). Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tamu penting, termasuk Abdul Su'ud, S.Ag., M.Si., Kepala Bidang Pendidikan Madrasah (Kabid Penmad) Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), guru dan pegawai MAN 4 Bantul, Tim BRC MAN 4 Bantul, serta 10 tim finalis MARCO#3 beserta para pendamping.
Kegiatan dibuka dengan sambutan dari Mucharom, Kepala MAN 4 Bantul, yang menyampaikan apresiasi kepada semua pihak atas dukungan dan partisipasi dalam menyukseskan MARCO#3. Sambutan dilanjutkan oleh Abdul Su'ud, S.Ag., M.Si., yang memberikan selamat kepada MAN 4 Bantul atas keberhasilannya mempertahankan ajang MARCO hingga tahun ketiga secara konsisten.
Dalam pesannya, Abdul Su'ud memberikan motivasi kepada para finalis untuk terus berusaha maksimal dalam kompetisi ini. “Semoga para finalis dapat memberikan hasil terbaik dan tetap menjunjung semangat sportifitas. Saya juga berharap kegiatan MARCO ini semakin baik di tahun-tahun mendatang,” ujar Abdul Su'ud.
Baca Lainnya :
- Sukses Gelar Donor Darah, Milad ke-56 MAN 4 Bantul Penuh Nilai Sosial0
- Antusiasme Tinggi, Pemeriksaan Kesehatan Gratis di MAN 4 Bantul Bersama MER-C Sukses Digelar0
- Milad ke-56, MAN 4 Bantul Gandeng Masjid Nurul Ashri Gelar Bakti Sosial Meriah0
- Wujud Kemanusiaan, MAN 4 Bantul Gelar Berbagai Kegiatan Sosial yang Penuh Makna0
- Kisah Sukses Alumni Jadi Inspirasi: Education Fair MAN 4 Bantul Sukses Motivasi Siswa0
Final MARCO#3 menjadi bukti nyata konsistensi MAN 4 Bantul dalam mendorong generasi muda untuk berkompetisi di bidang penelitian dan inovasi. Kegiatan ini diharapkan mampu melahirkan siswa-siswa berprestasi yang siap bersaing di tingkat yang lebih tinggi. (lel/ica)
