Nailil Khilma, Siswa MAN 4 Bantul Ajukan Proposal Rencana Aksi Implementasi Moderasi Beragama

By Aris Ginanjar Kamis,07 Sep 2023, 14:56:03 WIB | 58 Kali Dilihat Berita MAN 4 BANTUL
Nailil Khilma, Siswa MAN 4 Bantul Ajukan Proposal Rencana Aksi Implementasi Moderasi Beragama

Keterangan Gambar : Siswa MAN 4 Bantul Ajukan Proposal Rencana Aksi Implementasi Moderasi Beragama


Bantul (MAN 4 Bantul) - Nailil Khilma, siswa MAN 4 Bantul  yang terpilih sebagai duta moderasi beragama dalam ajang Inisiator Muda Moderasi Beragama (IMMB) tingkat Nasional tahun 2023 pada hari Rabu, (6/9/2023) mengajukan proposal rencana aksi implementasi moderasi beragama bagi siswa tingkat madrasah Aliyah. Proposal tersebut diajukan kepada Waka  Kesiswaan MAN 4 Bantul Dwi Mulyono di ruang Waka.

Dwi Mulyono mengatakan bahwa, proposal tersebut disusun untuk meningkatkan pemahaman dan penerapan moderasi beragama bagi siswa tingkat madrasah Aliyah. “Adapun isi dari proposal tersebut pelatihan essay bertemakan moderasi beragama, yang menjadi wadah inovasi siswa   tentang teknologi dan media yang dapat dimanfaatkan dalam memahami dan mengimplementasikan moderasi beragama,”kata Dwi

Selanjutnya Dwi menjelaskan “Moderasi beragama merupakan salah satu pilar penting dalam pembangunan bangsa. Melalui Nailil Khilma yang terpilih sebagai Inisiator Muda Moderasi Beragama dan telah mengikuti pelatihan, harapannya dapat memberikan ilmunya tentang pemahaman dan penerapan moderasi beragama yang baik kepada seluruh siswa di MAN 4 Bantul, “ujar Dwi Mulyono saat ditemui tim Humas di ruang kerjanya.

Baca Lainnya :

Selanjutnya Dwi menjelaskan bahwa, Proposal tersebut memuat berbagai rencana kegiatan yang akan dilaksanakan untuk mengimplementasikan moderasi beragama.

“Saya yakin bahwa kegiatan-kegiatan tersebut dapat meningkatkan pemahaman dan penerapan moderasi beragama di kalangan siswa. Dengan pemahaman moderasi beragama, diharapkan dapat mewujudkan generasi muda yang toleran, khususnya siswa di MAN 4 Bantul,”pungkas Dwi. (ica)




View all comments

Tulis Komentar


Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.