- Pimpinan MAN 4 Bantul Matangkan Rencana Akhir Tahun dalam Rapat Koordinasi
- Guru MAN 4 Bantul ikuti Seminar Hari Guru Nasional di Universitas PGRI Yogyakarta
- Gandeng Kemenag Bantul, Pustakawan MAN 4 Bantul Hadiri FGD Bahas Keindukan Pokja Pustakawan
- Koordinasi Rutin MAN 4 Bantul: Upaya Sinergi Madrasah, Wali Kelas, dan Orang Tua
- Siswa MAN 4 Bantul Anugerahkan Penghargaan Khusus untuk Guru Terbaik
- Potong Tumpeng dan Apresiasi Guru, MAN 4 Bantul Sambut Hari Guru Nasional
- MAN 4 Bantul Gelar Apel Peringatan Hari Guru Nasional
- Suasana Kondusif Menyelimuti Pelaksanaan SAS di MAN 4 Bantul
- Shalat Dhuha dan Mujahadah Bersama, MAN 4 Bantul Persiapkan Siswa Hadapi SAS
- Tadarus Al-Qur\'an: Bekal Spiritual Siswa MAN 4 Bantul Sebelum Pelaksanaan SAS/PAS
MAN 4 Bantul Gelar Syawalan Dinas dan Sambut Hari Pertama Masuk Kerja dengan Semangat
Keterangan Gambar : MAN 4 Bantul Gelar Syawalan Dinas dan Sambut Hari Pertama Masuk Kerja dengan Semangat
Bantul (MAN 4 Bantul) - Setelah libur bersama selama Idul Fitri 1445 Hijriah, para guru dan pegawai MAN 4 Bantul berkumpul untuk menggelar Syawalan dan menyambut hari pertama masuk kerja pada Selasa (16/04/2024). Acara yang berlangsung di aula madrasah tersebut dimulai dengan sambutan dari Kepala Madrasah, Mucharom yang didampingi Kepala Tata Usaha.
Dalam sambutannya, Mucharom menyampaikan terima kasih kepada para guru dan pegawai atas dedikasi dan kerja kerasnya selama Ramadan dan liburan Idul Fitri. Beliau juga mengajak para guru dan pegawai untuk kembali bekerja dengan semangat dan motivasi baru untuk mencapai tujuan madrasah.
Mucharom mengatakan bahwa tujuan diadakan syawalan dinas ini untuk menjalin keakraban, dan kehangatan. Keakraban ini penting untuk menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan kondusif.
Baca Lainnya :
- MAN 4 Bantul Jalin Kerjasama dengan Pondok dan Panti Asuhan Mitra untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan0
- Motivasi Membara Kepala MAN 4 Bantul Semangati Siswa di Pesantren Ramadan0
- Pengawas Madrasah Monitoring Pelaksanaan Asesmen Madrasah di MAN 4 Bantul0
- Praktik Ibadah Materi Hari Kedua Pesantren Ramadan MAN 4 Bantul0
- Bincang Ramadhan MAN 4 Bantul Angkat Tema Fikih Ubudiyah0
Acara Syawalan kemudian dilanjutkan dengan informasi pra raker yang disampaikan oleh Waka Humas yang sekaligus ketua raker tahun 2024, Fransisca Listiariny.
Selaku ketua Raker Sisca membacakan pembagian komisi beserta anggota-anggotanya, serta pembagian tugas masing-masing komisi. Rencana pra raker akan dimulai besok Rabu, (17/04/2024).
Acara syawalan dinas ditutup dengan ramah tamah dan saling bersalaman antara para guru dan pegawai. Suasana penuh keakraban dan kehangatan terasa di aula madrasah.
Para guru dan pegawai MAN 4 Bantul menyambut hari pertama masuk kerja dengan penuh semangat. Mereka berharap dapat memberikan pelayanan terbaik bagi siswa dan siswi madrasah. (ica)