- MAN 4 Bantul Syiar Ramadhan dengan Video Kajian Pendek “KUKIS” di Media Sosial
- Tim PAI MAN 4 Bantul Sosialisasikan Kegiatan Ramadhan, Siswa Siap Sambut Bulan Penuh Berkah
- Semarak Ramadhan, MAN 4 Bantul Gelar Pesantren Ramadhan dengan Beragam Kegiatan Keislaman
- MAN 4 Bantul Gelar Sosialisasi Pemilihan Peminatan, Siswa Kelas X Siap Tentukan Masa Depan
- Siswa Kelas XII MAN 4 Bantul Jalani Ujian Praktik Keagamaan sebagai Bekal Sebelum Kelulusan
- MAN 4 Bantul Gelar Apel Khidmat Peringati Hari Penegakan Kedaulatan Negara 2025
- Sambut Ramadhan Penuh Berkah, MAN 4 Bantul Gelar Halal bi Halal Penuh Haru
- Mantapkan Kualitas Pendidikan, MAN 4 Bantul Review Kurikulum 2025/2026
- Dukung Pendidikan, MAN 4 Bantul Fasilitasi Mahasiswa UNY Dalam Observasi Pembelajaran
- Ujian Madrasah MAN 4 Bantul Berjalan Lancar, Siswa Semakin Serius dan Antusias
MAN 4 Bantul Berikan Penghargaan Kepada Siswa dengan Mind Mapping Terbaik

Keterangan Gambar : Kepala Manembayo berikan hadiah kepada pemenang
Bantul (MAN 4 Bantul) – Minggu lalu MAN 4 Bantul Yogyakarta (Manembayo) mengadakan pelatihan menulis esai bagi siswa kelas 10. Mendatangkan narasumber yang berpengalaman dengan harapan dapat memotivasi siswa agar gemar menulis. Siswa mendapat teori membuat esai serta praktek membuatnya. Di akhir kegiatan narasumber meberikan tugas kepada para peserta pelatihan untuk membuat mind mapping esai dengan tema yang sudah ditentukan. Hasilnya dikumpulkan kepada Tim Kesiswaan dan akan dinilai.
Pada Senin (19/09/22) bersamaan dengan apel pendidikan siswa dengan mind mapping terbaik diberikan penghargaan. Mereka adalah Nayra Beryl, Nisa ulzahro dan Lysandra yang kesemuannya adalah siswa kelas 10 program IPS. Penghargaan diserahkan oleh kepala madrasah. Penghargaan ini sebagi bukti bahwa Manembayo selalu mengapresiasi siswanya yang berprestasi.
Kepala Manembayo Singgih Sampurno berpesan kepada anak didiknya untuk terus mengasah kemampuan yang mereka miliki sampai menjadi prestasi. Kepala madrasah tersebut senang melihat progres anak didiknya yang banyak berprestasi di segala bidang baik akedemik maupun non akademik. “Apresiasi kepada siswa berprestasi adalah langkah mendukung anak didik agar terus bersemangat dalam belajar,” kata Singgih. (uun)
Baca Lainnya :
- Meriahkan Hari KORPRI, Guru MAN 4 Bantul Wakili Kankemenag Bantul dalam Lomba Tenis Meja0
- Kendaraan MAN 4 Bantul Sudah terdaftar di MyPertamina0
- MAN 4 Bantul Terima Mahasiswa PLP UIN Sunan Kalijaga0
- MAN 4 Bantul Tuntaskan Pengambilan Ijazah yang Tertunda0
- Siswa MAN 4 Bantul Juara 1 Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits di Kota Yogyakarta0
